Apparel Material For Promotion
(Jenis Bahan Kaos untuk Promosi)
Mengenal jenis-jenis bahan kaos
Dari berbagai pabrik dan toko bahan banyak sekali jenis dan kualitas yang ditawarkan, namun dapat diambil kesimpulan /garis besar beberapa jenis bahan kaos yang menjadi standard pemilihan bahan yang perlu diketahui yaitu sebagai berikut:
1. Katun combed (combed cotton), kualitas terbaik di bahan cotton untuk pembuatan kaos oblong, sesuai namanya terbuat dari biji/serat kapas murni, dirajut dengan metode single knitt dengan pilihan berbagai macam ketebalan dan kerapatan (gramasi). mulai dari benang 20s, 30S, 40s dst, gramasi antara 170 s/d 210 gr/m2. namun pemilihan benang cotton combed disesuaikan dengan kebutuhan pemesanan, misalnya untuk kebutuhan ala distro/produk vintage identik memakai benang 30s yg lebih tipis, sedangkan untuk kebutuhan seragam kerja, kantor, lapangan lebih memilih benang 20s yang cenderung lebih tebal. semua jenis bahan ini sangat bagus hasilnya untuk aplikasi sablon
2. Katun Carded (Carded cotton), kualitas yang sepintas mirip dengan katun combed namun kalau diperhatikan relatif lebih kasar dan kurang halus dibanding combed. Bahan ini memiliki ukuran pilihan benang dan gramasi yang sama tapi dibedakan oleh kualitasnya yang kurang bagus. bahan ini cocok digunakan untuk kebutuhan kaos oblong promosi yang memiliki bujet relatif lebih rendah tapi dengan kualitas yang lumayan. semua tipe bahan ini juga sangat baik hasilnya untuk aplikasi sablon
3. TC (Teteron cotton), merupakan campuran dari serat kapas dengan polyester, memiliki kelebihan yaitu tidak susut (menjadi pendek) setelah dicuci. namun relatif lebih panas dipakainya karena kandungan plastik didalamnya. di pasaran terdapat dua kualitas untuk bahan TC yaitu yang campuran katunnya lebih besar, dan campuran katunnya lebih sedikit. yang campuran katunnya lebih banyak harganya relatif lebih mahal sering digunakan untuk keperluan kaos atlit semisal atlit bola voli, atlet lari/marathon dll. sedangkan yang katunnya lebih sedikit lazim dipakai untuk seragam kaos olah raga sekolah-sekolah. jenis bahan ini kurang baik untuk aplikasi sablon karena kandungan plastiknya membuat tinta sablon tidak bisa menyerap dengan sempurna. Jenis gramasi yang beredar di pasaran yang bisa dipilih yaitu umumnya 30s dan 40s
4. CVC (Viscosed Cotton) merupakan campuran katun dengan viscose. bahan ini sekarang ini kurang populer, dipilih karena lebih sedikit lebih sedikit menyusutnya dibanding katun.
5. PE (pure Polyester), bahan ini merupakan pilihan yang bisa dipilih untuk kebutuhan kaos berbujet minim. selain memiliki tampilan yang tipis dan kasar, karena bahan ini murni dari serat plastik maka panas dipakainya dan tidak menyerap keringat.
Demikian beberapa jenis bahan yang perlu diketahui sebelum anda memesan kaos anda, dan pastikan bahan yang dipakai benar-benar sesuai dengan yang anda pilih mengingat berbagai macam pabrik bahan kaos memiliki kualitas produksi tyang bervariasi dan harga yang bervariasi pula, sebisa mungkin mintalah sample terlebih dahulu sebelum anda memesan (minimal potongan bahan) dan pastikan setelah brang jadi bahan yang dipakai sama dengan sample yang sebelumnya anda setujui.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar